Ini 7 Peran Ahli Kardiologi dalam Menjaga Kesehatan Jantung

Ini 7 Peran Ahli Kardiologi dalam Menjaga Kesehatan Jantung

Saat Anda sering mengalami nyeri di dada yang berat hingga sulit beraktivitas, maka perlu segera memeriksakan diri ke dokter jantung terbaik. Dokter jantung atau ahli kardiologi akan membantu pengobatan penyakit jantung Anda.

Namun ternyata, peran ahli kardiologi dalam menjaga kesehatan jantung bukan sekedar mengobati saja. Ada banyak peran dan tanggung jawabnya untuk pasien sampai dengan keluarganya.

Mengenali peran ini akan memudahkan Anda untuk memilih mana dokter terbaik untuk menangani masalah kesehatan jantung Anda.

7 Peran Ahli Kardiologi dalam Menjaga Kesehatan Jantung

Melansir WHO, Noncummunicable diseasess (NCDs) salah satunya kardiovaskular, menjadi penyebab 91% anak muda meninggal dunia. Oleh karena itulah peran ahli kardiovaskular sangat penting untuk menekan angka kematian tersebut.

Selama membantu untuk mengurangi angka kematian, ada beberapa perannya yang begitu besar, seperti:

1. Mendiagnosis Kesehatan Jantung

Ahli kardiologi bertanggung jawab untuk mendiagnosis kesehatan jantung setiap pasien yang datang berobat. Demi mendapat diagnosis yang akurat maka ada beberapa jenis tes yang mendukung seperti elektrokardiogram, CT, dan CMR.

2. Memberikan Pengobatan

Setelah melakukan diagnosa, ahli kardiologi akan memberikan langkah pengobatan yaitu melalui resep atau menganjurkan untuk operasi. Pengobatannya akan mengacu pada kondisi kesehatan jantung Anda.

Anda yang ingin segera mendapatkan pengobatan bisa menemui tim dokter jantung terbaik di RS Premier Jatinegara. Rumah sakit ini menghadirkan beberapa jenis pengobatan, seperti Coronary Artery Bypass Surgery.

3. Mencegah Penyakit Jantung

Apabila hasil diagnosa menunjukkan Anda tidak memiliki penyakit jantung, dokter akan tetap memberikan banyak saran untuk mencegahnya. Apalagi jika Anda memiliki riwayat keluarga yang sakit jantung.

4. Manajemen Penyakit Jantung Kronis

Apabila Anda memiliki penyakit jantung kronis, maka ahli kardiologi akan membantu mengatur proses pengobatan hingga pemulihan. Anda akan mendapat pendampingan secara penuh agar akhirnya bisa sembuh.

5. Mengedukasi Pasien

Saat Anda menjadi pasien, ahli kardiologi akan memberikan edukasi bagaimana cara menggunakan obat-obatan dengan tepat. Termasuk mengedukasi tanda-tanda penyakit jantung yang bisa muncul kapan saja serta penangannya secara mandiri.

6. Memberikan Konsultasi

Pihak keluarga juga akan mendapat konsultasi dari ahli kardiologi agar bisa melakukan perawatan di rumah dengan baik. Konsultasi ini berhubungan dengan manajemen penyakit hingga pertolongan pertama saat penyakit jantung kambuh.

7. Meneliti

Kontribusi dokter kardiologi bukan hanya mendiagnosis, mengobati, dan konsultasi tetapi juga terus melakukan penelitian. Mereka tidak akan pernah berhenti belajar dan meneliti seputar kesehatan jantung dan pembuluh darah.

Harapannya dengan penelitian-penelitian ini banyak masalah kesehatan jantung yang saat ini tidak dapat teratasi bisa diobati di masa depan.

Begitu besar peran ahli kardiologi dalam menjaga kesehatan jantung Anda. Oleh karena itu, Anda perlu segera pergi ke dokter kardiologi saat mengalami gejala sakit jantung.

Anda bisa berkunjung ke RS Premier yang memiliki tim dokter jantung terbaik dan peralatan medis berteknologi canggih. Pelayanannya yang lengkap membuat Anda akan mendapat penanganan terbaik soal kesehatan jantung.

Artikel yang Direkomendasikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *